KAPOLSEK MIRU BESERTA 47 ANGGOTA LAKSANAKAN PEMERIKSAAN RAPID TES COVID-19

KAPOLSEK MIRU BESERTA 47 ANGGOTA LAKSANAKAN PEMERIKSAAN RAPID TES COVID-19

Timika Papua, Tren24jam.com -  Screening Dan Pemeriksaan Rapid Test IGG IGM Covid-19 yang di laksanakan Urkes Polres Timika pada anggota Polsek Mimika Baru, untuk memastikan terhindar dan bebas dari Covid-19.

Kapolsek Mimika Baru Kompol Sarraju, SH bersama 47 anggota Polsek Mimika Baru menjalani Rapid Test. Rapid Test dilakukan untuk mengetahui kondisi kesehatan personil Polsek Mimika Baru di tengah wabah Virus Corona, selasa (28/04/20). Ujar kapolsek kepada wartawan melalui rilis tertulis humas polres mimika pada selasa malam pukul 20.00 Wit.

Kapolsek Mimika Baru Kompol Sarraju, SH mengatakan kegiatan pemeriksaan Rapid Test Test menjadi langkah yang di ambil untuk memastikan seluruh personilnya dalam keadaan sehat.

Rapid Test dilakukan kepada 47 anggota bukan tanpa alasan. Sebab selama pencegahan penyebaran covid-19 mereka selalu menjadi garda terdepan Polri. Termasuk memberikan sosialisasi dan banyak berinteraksi dengan masyarakat di luar makanya itu kami adakan Rapid Test ini

Kapolsek menambahkan personilnya juga terus menghimbau kepada seluruh masyarakat yang datang di pelayanan Polsek Mimika baru agar selalu menggunakan masker. Kita juga memberikan himbauan kepada seluruh warga yang akan datang mengurus kebutuhan di pelayanan Miru agar selalu menggunakan masker dan mencuci tangan.

Kapolsek juga belum dapat memastikan hasil dari Rapid Test hari ini apakah seluruh personil di nyatakan negatif dari Virus corona di karenakan belum mendapatkan penjelasan dari Dokter.

Penulis : Dedi

Previous Post Next Post