Babinsa Pos Kute Panang Peduli Kebersihan Ciptakan Keakrapan Dalam Karya Bakti.

Babinsa Pos Kute Panang Peduli Kebersihan Ciptakan Keakrapan Dalam Karya Bakti.

Takengon, tren24jam.com- Babinsa Koramil 02/Bebesen Pos Kute Panang Serda Agus Riadi dan Serda Suprianto bersama warga melaksanakan gotong royong perbaikan jalan yang rusak akibat sumbatnya parit di musim hujan ini. bertempat di desa kala nongkal kec kute panang yg menghubungkan desa bukit rata wih pesam kab, Bener meriah, saptu (12/03/22).

Ditempat Serda Agus Riadi , mengatakan, karya bakti lingkungan yang dilakukan bersama perangkat desa merupakan salah satu upaya silaturahmi antara kedua desa  untuk meningkatkan budaya hidup bersih, karena dengan lingkungan yang bersih maka akan terwujud lingkungan yang sehat dan nyaman.

"Lanjutnya, kami berharap dengan karya bakti ini mampu menghidupkan kembali semangat gotong royong dan memperkokoh kemanunggalan TNI dengan Rakyat. dengan suasana penuh kebersamaan, bahu membahu membersihkan kiri kanan jalan yang dipenuhi rumput dan ilalang sepanjang 1 km.dengan sasaran pembersihan jalan dan saluran air untuk melintasi dari desa kala nongkal ke bukit rata sulit dilalui . tidak itu saja, dalam karya bakti ini juga dilakukan pembersihan ranting pohon yang mengganggu pengguna jalan" ucapnya".

Reje kampung kala nongkal (kepala desa) Muzakir mengatakan, Dengan kehadiran babinsa, kami semua sebagai warga terdorong semangat kebersamaan sehinga dapat membaur dengan warga tetangga dengan akrab, harapan kami semoga keakraban ini selalu kita jaga demi keharmonisan dan kebersamaan,” terangnya

Post a Comment

Berkomentarlah sesuai dengan topik dan tidak menaruh link aktif. Terima kasih atas perhatiannya.

Previous Post Next Post