Ciptakan Kebersihan Dan Kekompakan Di Desa Binaan, Babinsa Ajak Gotong Royong Bersama Warga.

Ciptakan Kebersihan Dan Kekompakan Di Desa Binaan, Babinsa Ajak Gotong Royong Bersama Warga.

Takengon, tren24jam.com- Babinsa Koramil 03 / Pegasing Kopda Frennando Saragih bersama warga masyarakat melaksanakan kegiatan kerja bakti gotong royong membersihkan jalan serta menutup lubang-lubang di jalan umum menggunakan tanah granit, bertempat di Dusun Kala wih Ilang Desa Wih Ilang kec pegasing kabupaten, Aceh tengah.Saptu (21/05/22).

Kopda Frennando Saragih mengatakan “ sudah menjadi tugas dan tanggung jawab sebagai aparat    pembina desa dan kegiatan ini juga bertujuan untuk memberikan perhatian dan menjalin silaturrahmi yang baik dan mempererat hubungan kekeluargaan antara TNI dan masyarakat suka maupun duka. selain itu, Gotong royong ini juga memupuk  kebersamaan dan kekompakan Babinsa dengan masyarakat, serta dituntut untuk selalu bersinergi dengan pemerintahan desa maupun warga masyarakat”.

Dikatakan lebih lanjut, kegiatan kerya bakti ini dilakukan karena kondisi jalan banyak lubang atau tidak layak di lalaui pengendara Roda dua maupun Roda empat yang dapat menganggu para pengguna jalan.dan harapan kami agar masyarakat tetap peduli dengan kondisi lingkungan disekitar tempat tinggalnya. 

Dengan kegiatain karya bakti ini “Semoga jalinan kerja sama yang baik selama ini akan semakin kuat dalam mewujudkan kemanunggalan TNI dengan rakyat,” Ucapnya".

Post a Comment

Berkomentarlah sesuai dengan topik dan tidak menaruh link aktif. Terima kasih atas perhatiannya.

Previous Post Next Post