Dengar Keluhan Masyarakat, Polrestabes Medan Gelar Jumat Curhat

Dengar Keluhan Masyarakat, Polrestabes Medan Gelar Jumat Curhat


Medan, Tren24jam.com
- Polrestabes Medan menggelar kegiatan Jumat Curhat dengan warga di Kelurahan Pulo Brayan Bengkel, Kecamatan Medan Timur, Kota Medan, Jumat (03/03/2023).

Acara yang digelar di Lapangan Futsal Jalan Perwira II Medan tersebut dihadir langsung oleh Wakapolrestabes Medan, AKBP Dr. Yudhi Hery Setiawan, S.I.K, M.Si., didampingi oleh Kapolsek Medan Timur, Kompol Rona Tambunan, S.T., S.I.K., M.H., Plt. Kasat Binmas, Kompol Mitha Natasya, S.H. S.I.K., Kasi Humas, Kompol Riama Ernawati Siahaan, S.E., Bhabinkamtibmas dan Babinsa Kelurahan Pulo Brayan Bengkel, serta turut hadir para Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat dan Warga Perwira II Kelurahan Pulo Brayan Bengkel Kecamatan Medan Timur.

Saat kegiatan tersebut, Wakapolrestabes Medan mengungkapkan bahwa kegiatan tersebut bertujuan untuk meningkatkan silaturahmi dan menjaga hubungan baik antara pihaknya dengan Masyarakat dan juga Tokoh Masyarakat.

“Jumat curhat ini juga menjadi saluran masyarakat dalam menyampaikan keresahannya mengenai situasi kamtibmas. Semoga dengan kegiatan ini kami bisa lebih mengetahui dan lebih dekat dengan masyarakat sehingga situasi aman dan kondusif di Medan bisa tercipta,” pungkas Wakapolrestabes Medan berpangkat dua bunga tersebut. (Yz)

Post a Comment

Berkomentarlah sesuai dengan topik dan tidak menaruh link aktif. Terima kasih atas perhatiannya.

Previous Post Next Post