Bersama Ribuan Warga Bobby Nasution Peringati Isra Mikraj di Mesjid Raya Al Mashun

Bersama Ribuan Warga Bobby Nasution Peringati Isra Mikraj di Mesjid Raya Al Mashun


Medan, Tren24Jam.com
- Wali Kota Medan Bobby Nasution dan Ketua TP PKK Kahiyang Ayu Bobby Nasution bersama warga memadati Masjid Raya Al Mashun, Kamis (8/2) memperingati Isra Mikraj Nabi Besar Muhammad S.A.W 1445 Hijriah. 

Dalam suasana kebersamaan, masyarakat mengikuti seluruh rangkaian peringatan hari besar keagamaan yang dihelat Pemko Medan melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan itu.

Sebelum acara dimulai, jamaah sudah memadati ruang dalam maupun halaman Masjid. Untuk jamaah di halaman, penyelenggara menyiapkan tenda dan kursi yang dilengkapi dengan layar dan pengeras suara yang memadai. Dengan adanya fasilitas itu, warga yang berada di halaman juga dapat mengikuti peringatan Isra Mikraj yang menghadirkan penceramah ustaz Jufri CHSI S.Ag., M.Pd. 

Dalam kegiatan yang dihadiri unsur Forkopimda, Sekda Wiriya Alrahman, Ketua DWP Medan Ismiralda Wiriya Alrahman, alim ulama, pimpinan perangkat daerah, Camat beserta Lurah se-Kota Medan itu, Bobby Nasution mengajak Wakil Wali Kota H. Aulia Rachman bersama menyampaikan sambutan. 

Saat itu Bobby Nasution menyampaikan permohonan maaf kepada masyarakat jika masih terdapat yang kurang-kurang dalam pembangunan di Medan.

"Kami juga memohon dukungan dan doa agar pembangunan yang tengah dilakukan Pemko Medan berjalan lancar dan sesuai target,” ungkapnya.

Orang nomor satu di Pemko Medan itu mengatakan, kegiatan ini memperat jalinan silaturahmi antara Pemko Medan dengan masyarakat.

Bobby Nasution juga mengajak masyarakat mengikuti ceramah Isra Mikraj dan mengamalkannya dalam kehidupan sehari-hari. 

 “Mari kita dengarkan bersama-sama tausiyah dan mengamalkan ilmu yang kita dapat pada peringatan ini dalam kehidupan sehari-hari,” harapnya.

Dalam ceramahnya, ustaz Jufri CHSI S.Ag., M.Pd. mengingatkan umat muslim menunaikan kewajiban salat lima waktu sehari semalam. Dia menyebutkan, orang baik salatnya akan baik pula kehidupannya. 

Jufri juga mengajak umat muslim tetap menjaga perdamaian walaupun berbeda pilihan dalam Pemilu 2024 ini. 

Pesan ini senada dengan sambutan Wakil Wali Kota Medan H Aulia Rachman sebelumnya. 

“Momentum Isra Mikraj ini dirayakan sekaligus menyambut bulan Ramadan dan pesta demokrasi. Untuk itu, saya bersama Pak Wali mengajak kita semua untuk saling memperbaiki diri, memperbaiki ibadah dan menjaga lisan, tidak saling menghina karena perbedaan pilihan dalam Pemilu," ujarnya. (Yz)

Post a Comment

Berkomentarlah sesuai dengan topik dan tidak menaruh link aktif. Terima kasih atas perhatiannya.

Previous Post Next Post