Akhirnya Sungai Datok Desa Sumber Agung BK 8 Dinormalisasi

Akhirnya Sungai Datok Desa Sumber Agung BK 8 Dinormalisasi


OKU Timur,  Tren24jam.com -  Para warga sangat senang karena pemerintah kabupaten oku timur melalui Dinas PUTR mengabulkan permohonan warga setelah sekian lama Sungai Datok di Desa Sumber Agung BK 8 kecamatan Belitang Jaya kabupaten OKU Timur Provinsi Sumsel Telah Selesai di normalisai oleh Pemerintah kabupaten OKU Timur Melalui Dinas PUTR,  (Jumat, 8/1/21.

Sungai Datok yang panjangnya 3.750 meter yang sebelumnya sangatlah tidak bersih dan di penuhi semak belukar serta telah dangkal sungai tersebut Memang sangat berguna bagi warga karena warga di OKU Timur mayoritas mata pencariannya petani. 
Wajar  saja sungai tersebut di  normalisasi karena aliran sungai ini  menghubungkan daerah persawahan warga desa sumber Agung BK 8 kecamatan Belitang Jaya.

Bapak kepala desa sangat bersyukur dan berterima kasih kepada dinas PUTR beserta pemerintah karena adanya normalisasi sungai Datok yang sangat bermanfaat bagi warga karena mayoritas warga OKU Timur mayoritas petani. Para warga mengucapkan rasa syukur yang tiada terhingga kepada pemerintah kabupaten melalui Dinas PUTR yang telah mengabulkan permintaan dari masyarakat Desa Sumber Agung dan saat ini sungai Datok telah selesai pekerjaan normalisasi,  para Petani merasa bangga sekali terhadap pemerintah karena mengabulkan warga OKU Timur.
(Sugito)

Post a Comment

Berkomentarlah sesuai dengan topik dan tidak menaruh link aktif. Terima kasih atas perhatiannya.

Previous Post Next Post